Jakarta 4×4 RESCUE
EMPOWERING COMMUNITIES FOR RESCUE Terminal Terpadu Pulogebang Cakung
Jakarta – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun yang ke -8 Jakarta 4×4 Rescue sebagai organisasi Kemanusiaan yang berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari: Pengusaha, Pekerja, Professional, Komunitas, Pecinta Otomotif, dll bekerjasama dengan Ikatan Pengusaha Muda Intelektual (IPMI), Badan Penanggulangan Bencana Daerah Khusus Jakarta, Badan Gulkarmat Daerah Khusus Jakarta, Dinas Perhubungan Daerah Khusus Jakarta, Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL), United Peace Keeper Federal Council (UNPKFC) mengadakan kegiatan PRA BENCANA yaitu melakukan Edukasi / Mitigasi Bencana kepada Masyarakat dan bekerjasama dengan para Stakeholders dari semua unsur mulai dari Pemerintahan, Masyarakat, dan Private Sector dengan nama : EMPOWERING COMMUNITIES FOR RESCUE – Batch 3 yang diikuti oleh 100 gabungan relawan kemanusiaan di Jakarta.
Ketua Umum Jakarta 4×4 Rescue, DR (HC) Sani Dwi Prasetia, SE, MM-CSR menyatakan bahwa Program Pra Bencana ini menyasar pada 5 (lima) hal, yaitu :
- Pemberian Edukasi Kesiapsiagaan Bencana kepada Masyarakat,
- Menggalang Volunteer Rescuer,
- Membangun Kapasitas SDM Volunteer/Rescuer melalui pendampingan (mentoring) dan Peningkatan Kapasitas (Empowering),
- Bekerjasama dengan Stakeholders Kebencanaan (Pemerintah, Masyarakat, Private Sector),
- Meningkatkan Kesejahteraan dan Masa Depan Volunteer.
SAAT BENCANA, Jakarta 4×4 Rescue melakukan giat: Distribusi Logistik dan Relawan ke daerah terisolir serta Dapur air hangat relawan.
Kegiatan yang bertemakan: Asyik, Tangguh, dan Sejajar ini disambut sangat meriah oleh para Relawan Kemanusiaan karena dalam kegiatan ini semua peserta berlatih untuk memahami teori dan praktek : Basic Life Support, Pemadaman Kebakaran, Snake Rescue, dan Water Rescue; serta mendapatkan motivasi dan pengarahan dari para stakeholder yang kompeten antara lain oleh Bp. Anto Jangkar selaku Ketua Umum Ikatan Pengusaha Muda Intelektual (IPMI), Bapak Basuki Rakhmat, S.Sos, M.Si selaku Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Lembaga Badan Penanggulangan Bencana Daerah Khusus Jakarta, Bapak Irman selaku Satgas Gulkarmat Kelurahan Penggilingan Daerah Khusus Jakarta, Bapak Wahyu Hidayat selaku Kepala Satuan Sarana Prasarana Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulogebang Dinas Perhubungan Daerah Khusus Jakarta, Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL), dan juga Kol. Marinir Arief Rahman Hakim United Peace Keeper Federal Council (UNPKFC).
Anto Jangkar selaku ketum Ikatan pengusaha muda intelektual sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini, kedepan harapan kami jakarta 4X4 Rescue dapat berkolaborasi dengan kami ujar Anto Jangkar.
Program kemanusiaan ini sangat bermanfaat dan asyik ujar Ari dan Andi Bedjo dari Mickey 4×4 Offroad, karena selain Asyik, Tangguh, dan Selaras para Peserta Pelatihan selain mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat dan juga mendukung UMKM.